Pengertian Islam Menurut Alquran dan Hadis

IQROZEN | Banyak umat Islam yang tidak memahami apa itu Islam, sehingga mereka sering menganggap biasa akan kaidah-kaidah ber-Islam sebagaimana yang telah dicontohkan Rasulullah Saw. Sebut saja masyarakat Indonesia yang mayoritas beragama Islam, belum mampu mengaplikasikan peradaban Islam secara kaffah. Meskipun perkembangan Islam di Indonesia dapat dikatakan berkembang pesat sejak awal masuk di zaman kerajaan Islam saat itu.

Faktor belum membuminya ajaran Islam di tanah Nusantara sangat erat kaitannya dengan pemahaman umat atas makna Islam itu sendiri. Kebanyakan orang beragama Islam karena faktor keturunan sehingga jarang di antara mereka mencari dan ingin mengetahui apa itu Islam. Sehingga Islam hanya tersemat dalam identitas dan tidak mendasari perilaku keseharian umat Islam secara keseluruhan.
Pengertian Islam


Pengertian Islam

Berikut arti Islam yang dijelaskan oleh Alquran dan Hadis

Makna Islam Menurut Alquran

Ada beberapa pengertian Islam menurut Alquran, namun kali ini hanya 3 yang dapat saya posting;
  1. Islam itu damai, “dan jika mereka condong kepada perdamaian, Maka condonglah kepadanya dan bertawakkallah kepada Allah. Sesungguhnya Dialah yang Maha mendengar lagi Maha mengetahui.” (QS. Al-Anfal:61).
  2. Islam itu bersih dan suci, “Kecuali orang-orang yang menghadap Allah dengan hati yang bersih” (QS. Asy-Syu ' ara:89 ).
  3. Islam itu selamat, “Berkata Ibrahim: "Semoga keselamatan dilimpahkan kepadamu, aku akan memintakan ampun bagimu kepada Tuhanku. Sesungguhnya Dia sangat baik kepadaku” (QS. Maryam:47).

Arti Islam Menurut Hadis Rasulullah Saw

Pengertian Islam dalam hadis yang paling populer adalah hadis Riwayat Muslim yang menjelaskan Islam, Iman dan Ihsan. Rasulullah bersabda, "Islam itu ialah mengakui tiada tuhan melainkan Allah dan bahwasanya Nabi Muhammad itu utusan Allah, kemudian mendirikan shalat, mengeluarkan zakat, berpuasa bulan Ramadan, serta menunaikan ibadah haji bagi yang mampu.

Rasulullah Saw melanjutkan bahwa Iman itu adalah yakin dan percaya kepada Allah, kepada malaikat-Nya, dan segala kitab-Nya, dan para Rasul-Nya, serta beriman kepada takdir-Nya. Sedangkan Ihsan, adalah menyembah Allah seolah-olah engkau melihat-Nya, tetapi jika engkau tidak melihat-Nya maka sesungguhnya Ia melihat engkau.

Inilah pengertian Islam yang diharapkan dapat membuka pemahaman tentang apa itu Islam dan mengantarkan kita untuk senantiasa menerapkan aturan hidup sebagaimana yang telah dituangkan dalam Alquran dan Hadis. Tiada yang lebih Indah kecuali Hidup dalam limpahan rahmat Allah Swt...