Selain rasanya menggoda selera, menu Nasi Padang terbilang praktis dan cocok di lidah kebanyakan orang. Ditambah lagi porsi nasinya bila dibungkus akan lebih banyak yang boleh dibilang cukup bila dimakan berdua.
Silakan baca juga Manfaat Minum Air Putih Bagi Tubuh ManusiaNasi Padang merupakan menu makanan yang cocok disantap kapan saja, baik itu pagi, siang, sore malam terasa pas terutama di lidah para pekerja kasar. Ciri khas yang terdapat pada Nasi Padang salah satunya sambal ijo yang tidak terlalu lembut, sehingga masih tampak cabe segarnya yang dapat menggoyang lidah.
Nasi Padang, Sederhana Namun Populer
Inilah penyebab Nasi Padang masih banyak digemari meski terkadang harganya mahal
Banyak kisah yang menceritakan asal-usul Nasi Padang yang bila dibungkus maka porsi nasinya lebih banyak, hal ini menjadi daya tarik tersendiri bagi mereka yang sedang beramai-ramai tetapi dana terbatas. Dengan membeli Nasi Padang satu bungkus saja sudah dapat dinikmati beramai-ramai. Lalu, kenapa bila dibungkus Nasi Padang porsinya lebih banyak? Tolong dijawab ya....Sudah pernah makan Nasi Padang? Bagi yang pernah silakan memberikan testimoni bebas dalam menyoroti Menu Nasi Padang, karena akan menjadi bukti seberapa diminatinya menu masakan tersebut. Apabila belum maka sebaiknya segera mencicipinya sebelum kelak berganti menjadi Nasi Peteng (Peteng antonim dari Padang = Terang, Jawa Red).