WhatsApp for PC / Laptop

IQROZEN | WhatsApp (WA) terus mengembangkan layanannya, setelah berhasil diakuisisi oleh perusahaan jejaring sosial terbesar, Facebook. Kini WhatsApp dapat diakses menggunakan perangkat komputer (PC) atau laptop. Meski belum menggunakan aplikasi sendiri alias numpang di laman chrome, WA cukup memanjakan penggunanya untuk lebih leluasa ber-chating ria. Dengan demikian WhatsApp dan Facebook kini semakin mudah diakses oleh para netter.

WhatsApp untuk PC

WhatsApp untuk PC diawal pelucurannya sekitar bulan Januari tahun ini memang masih dibilang sangat sederhana. Selain hanya dapat diakses menggunakan browser Google Chrome, WhatsApp untuk PC ini masih bergantung pada layanan WA mobile. Artinya, bagi yang ingin mengaktifkan akun WhatsApp untuk PC harus lebih dulu mengaktifkan akun WA di smartphone berbasis android atau Windows Phone.

Download WhatsApp for pc

Bagi sobat yang telah memiliki akun WA dapat langsung mengaktifkannya dengan cara download WhatsApp for PC melalui browser google chrome. Sobat langsung saja meluncur ke url web.whatsapp.com dan di sana tinggal mengaktifkan akun WA dengan memilih WhatsApp fo PC. Kemudian muncul kode batang yang harus dipindai dengan akun WA sobat yang sudah aktif  di HP.

Gambar WhatsApp for PC


Segalanya WhatsApp for PC

Demikian informasi tentang WhatsApp For PC yang dapat saya bagikan, silakan bagi yang ingin bertanya lebih detail mengenai layanan WA on PC dapat meninggalkan komentar di bawah postingan ini. Insha Allah quick respon dan saya telah berhasil mengaktifkannya.