Cara Lengkap Menghilangkan Tanda edit Obeng dan Kunci Pas

IQROZEN | Cara Menghilangkan atau Menghapus Tanda Quick Edit Obeng Pada Blogspot. Pernah menambah kode javascript atau HTML? Kemudian pernah melihat tanda obeng atau tanda quickedit di halaman blog? Lalu bagaimana cara menghilangkannya? Demikian yang dulu sering saya alami dan mengganggu pikiran karena tanda obeng atau apalah itu namanya sangat mengganggu pemandangan. Terkadang tanda itu menghilang seiring kita log out dari dasbor, namun tetap saja merusak konsentrasi tatkala ingin ngeblog melihat tanda-tanda pena, obeng, kunci pas, geer dan kroninya memenuhi halaman blog. Singgah baca juga cara Pasang Widget Kode HTML Alexa Pasti Berhasil.

Apa Pengaruh Tanda Quick Edit Obeng dan Kunci Pas?
Secara signifikan saya belum menemukan dampak negatif maupun positif dari banyaknya tanda quickedit yang menghiasi halaman blog, namun secara kasat mata sangat mengganggu pemandangan dan kadang membuat kita jengkel melihat blog sendiri. Selain itu, dari segi Valid HTML5 kode QUICKEDIT dapat memperbanyak jumlah eror sehingga membuat blog tidak Valid HTML5. Maka, salah satu cara yang tidak dapat ditawar lagi adalah Menghilangkan Tanda Obeng Tersebut.
Cara Menghapus Tanda Quick Edit Obeng dan Tang
By Google
Langkahnya sangat mudah, perhatikan penjelasan berikut:
1. Masuk atau login ke blogger
2. Pilih template dan masuk untuk edit HTML
3. Cari dan hapus semua kode <b:include name='quickedit'/>
    (Untuk mempermudah pencarian, tekan ctrl + F)
4. Selanjutnya cari kode ]]></s:kin> dan letakkan kode .quickedit{display:none;} tepat di atasnya
5. Save dan selesai.

Inilah tutorial sederhana saya terkait Cara Menghilangkan Tanda Quickedit Obeng dan Tang pada blog, tentu banyak pembahasan serupa yang telah dibuat para master blogger. Namun postingan saya ini merupakan pengalaman pribadi dan sekedar berbagi tips / triks bagi sobat yang mungkin sedang kebingungan menghilangkan tanda obeng di blognya. Jangan lupa membaca cerita khusus untuk usia 17+ tentang Indahnya Malam Pertama Tanpa Rembulan.
Semoga bermanfaat!!!