Lomba Menulis AG Presindo

IQROZEN | Informasi Lomba Menulis AG Presindo. Sedekah adalah salah satu bentuk amal ibadah yang sangat dianjurkan olah Allah SWT. Selain pahala yang sudah pasti mengalir bagi mereka yang doyan bersedekah, banyak sekali hal-hal (dalam hal ini hal-hal yang baik tentunya) yang diperoleh oleh orang yang rajin bersedekah.

Dengan bersedekah, orang yang sakit bisa sehat. Dengan bersedekah, orang yang tidak punya keturunan bisa mendapatkan anak. Dengan bersedekah, semua masalah yang ada bisa terselesaikan. Dengan bersedekah bisa terhindar dari bahaya. Yang paling tidak masuk akal tapi benar-benar kejadian, orang yang berhutang banyak, dengan rajin bersedekah malah bisa melunasi hutangnya. Banyak lo yang mengalami kasus ini.

Allah telah menjanjikan, bahwa sedekah yang kita keluarkan akan diberi pahala sepuluh kali lipat. Dalam ilmu matematika, maka untuk kasus sedekah, 10 - 1 = 19. Itulah ajaibnya sedekah. Sebab satu yang kita keluarkan akan diganti Allah dengan 10 kali lipat. Jadi kamu tahukan, jika kamu punya 10 dan kamu berikan 10, maka berapa yang tinggal sama kamu? Habis dong? Ups, tidak, dalam konsep sedekah, 10 - 10 = 100. Bahkan bisa berubah 10 - 10 = 7000. Sebab Allah telah mengatakan bahwa setiap sedekah yang kita keluarkan akan diganjar oleh-Nya sebanyak 10 sampai 70 kali lipat. Dahsyatkan?

Bersalaman dengan sastrawan
Nah, pasti kalian juga punya cerita yang bisa di share tentang keajaiban sedekah ini. Tuangkan cerita/kisahmu tentang S-E-D-E-K-A-H dengan persyaratan sebagai berikut:

- Peserta adalah Warga Negara Indonesia tanpa batasan usia.
- Naskah ditulis dalam bahasa Indonesia yang baik dan benar.
- Naskah harus karya asli, bukan jiplakan atau saduran.
- belum pernah dipublikasikan di media cetak maupun elektronik dan tidak sedang diikutkan lomba sejenis.
- Tulisan berupa Flash True Story / FTS ( berdasarkan kisah nyata). Boleh kisah yang dialami penulis dan boleh juga kisah orang lain yang diceritakan kembali oleh penulis. Naskah boleh dalam bentuk narasi, atau boleh juga ada dialognya (seperti cerpen) dengan tema Keajaiab Sedekah.
- Ketentuan Naskah: diketik rapi di atas kertas A4, spasi 1,5, font Times New Roman 12 pt, margin 3-3-3-3 (cm), dengan panjang maksimal 2 halaman (tidak termasuk biodata)
- Di akhir naskah sertakan biodata narasi maksimal 50 kata (tanpa foto). Sertakan pula nama lengkap, nama akun fb, alamat lengkap (pakai kode pos), nomor HP dan alamat email aktif.
- Naskah dikirim ke email: lomba_agp@yahoo.com, dengan dilampirkan (attachment), tidak ditulis di badan email, dengan subjek KS + JUDUL + NAMA + KOTA, contoh: KS + SEDEKAH ITU INDAH + BAGUS YULIANTO + BANDUNG

Event ini berlangsung mulai Hari Ini s/d 31 Desember 2013, pukul 21:00 WIB.

Update Peserta Lomba pada 3 Januari 2014.

Pengumuman Naskah yang lolos dibukukan pada 10 Januari 2013.

Kami mencari sedikitnya 100 naskah bertemakan Keajaiban Sedekah paling menarik untuk dibukukan. Untuk Kontributor yang naskahnya lolos diwajibkan untuk invest Rp 100.000,- dan akan diberikan 3 eksemplar buku terbit dikirimkan ke alamat kontributor, gratis ongkos kirim seluruh wilayah, alamat Indonesia. (Nggak rugikan dapat 3 eksemplar? Harga normal setelah buku terbit sekitar Rp 50.000, nah buat kontributor bisa untung kan?).

Pembayaran invest Rp 100.000 ribu untuk 150 kontributor dimulai sejak pengumuman kontributor yang naskahnya lolos, yaitu tanggal 10 Januari 2014 s/d 31 Januari 2014. Nomor rekening transfer akan diinfokan nanti berbarengan dengan pengumuman naskah yang lolos dibukukan. Bagaimana jika naskahnya lolos tapi tidak kirim invest tersebut? Secara otomatis naskahnya akan didiskualifikasi.

Biar lebih semangat, kami berikan reward untuk 3 karya yang paling menarik menurut kami.

    - Juara 1: Paket Buku senilai Rp 300.000,- + 2 buku terbit + e-sertifikat
    - Juara 2: Paket Buku senilai Rp 200.000,- + 2 buku terbit + e-sertifikat
    - Juara 3: Paket Buku senilai Rp 100.000,- + 2 buku terbit + e-sertifikat

Salam,

Penerbit Alif Gemilang Pressindo