Indonesia adalah negara yang kaya akan sumber daya alam, tetapi mengapa masih tergolong sebagai negara miskin? Apa penyebab banyaknya rakyat miskin? Bagaimana cara mengatasi kemiskinan di tanah air Indonesia? Pertanyaannya yang lumrah dan harus dijawab demi menuju kebangkitan bangsa. Banyak yang berpendapat bahwa kemiskinan itu akibat dari masing-masing individu yang tidak ingin berusaha dan bekerja keras. Mereka suka bermalas-malasan dan hanya menunggu belas kasih orang lain.
Menurut saya tidak semuanya orang miskin demikian, coba lihat petani di desa yang sudah bekerja lebih dari 15 jam tapi rumahnya tetap reot, coba perhatikan buruh-buruh pabrik di kota yang sudah bersusah payah menghabiskan keringat tapi tetap saja segitu upah yang diterimanya. Alhasil banyak yang berputus asa kemudian memilih menjadi pengangguran, pengemis bahkan ada yang akhirnya menjadi penjahat. Siapa yang salah jika demikian?
Kembali kepada permasalahan, berikut ini data Propinsi Berpenduduk Miskin Terbanyak di Indonesia dan untuk sumber lengkapnya lihat http://bisnis.liputan6.com/read/790385/6-provinsi-paling-banyak-dihuni-orang-miskin-di-indonesia
1. Papua, penduduk miskin: 1.057.98 jiwa
2. Nusa Tenggara Timur, penduduk miskin: 1.009.150 jiwa
3. Nanggroe Aceh Darussalam, penduduk miskin: 855.720 jiwa
4. Maluku, penduduk miskin: 322.510 jiwa
5. Gorontalo, penduduk miskin: 200.970 jiwa
by fiksi.kompasiana.com |